gardamedia.online

Babinsa Koramil 1406-08/Sabbangparu Dampingi Kegiatan Posyandu di Desa Bentenglompoe


GARDAMEDIA || WAJO - Babinsa Koramil 1406-08/Sabbangparu, Serka Lukman, melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu di Desa Bentenglompoe, Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo, Senin (20/10/2025)

Kegiatan Posyandu ini dilaksanakan oleh bidan desa dan kader kesehatan setempat sebagai upaya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi balita, ibu hamil, dan masyarakat. 

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut membantu jalannya kegiatan dan memberikan imbauan kepada warga agar rutin membawa anaknya ke Posyandu untuk memantau pertumbuhan dan kesehatannya.

Serka Lukman menegaskan bahwa kehadiran Babinsa akan selalu hadir dalam mendukung program pemerintah termasuk kegiatan Posyandu. 

" Kehadiran Babinsa adalah bentuk dukungan TNI terhadap program pemerintah dalam menekan angka stunting dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui bidang kesehatan." ucap, Serka Lukman. 

أحدث أقدم